Selasa, 23 Mei 2023

Kendala Kaki kaki Honda Freed keras? Ternyata Bagian ini yang harus diperhatikan



Halooo... sobat pembaca terhormat...
apa kabar semuanya... semoga senantiasa dalam keadaan sehat dan baik-baik saja ya..

Mohon maaf setelah sekian lama vakum dari artikel karena ada kesibukan yang cukup kompleks, akhirnya sekarang penulis bisa hadir kembali untuk berbagi informasi dan tips seputar otomotif.

Dan sepertinya sekarang penulis sudah bisa memulai untuk menulis artikel lagi mengenai otomotif tentunya. let's go!

Kali ini materi penulis adalah tentang kaki-kaki honda freed yang sangat berisik akibat pemakaian harian. tentunya ini adalah hasil pengalaman pribadi penulis ya sobat.

Suspensi Honda Freed Bermasalah


Honda Freed PSD 2013 milik adik dikeluhkan sering mengalami internal noise bagi para pengendara dan penumpangnya. dan seringnya bersifat mengganggu, karena didalam kabin mobil mewah yang satu ini terbilang cukup kedap dari suara luar ataupun efek turbulensi perputaran serta gesekan roda ke aspal. Sumber suara gaduh tersebut ternyata dari bagian depan bawah seat pengemudi dan penumpang sebelah driver. suaranya seperti gemuruh dan suara benda berbenturan yang sangat tidak teratur namun kontinyu. Setelah diperiksa dibengkel non resmi khusus kaki-kaki, ternyata ada kerusakan pada karet support dan link stabilizer pada kedua shockbreaker bagian depannya. wah.. serem yaa.. pasti mahal tuh biayanya... tenang.. ternyata gak semahal itu kok sob.. 

check this out.
suspensi freed bermasalah
Honda Freed Bongkar Kaki Depan

Pada gambar pertama dapat terlihat, unit Honda Freed sedang di otopsi hehehe.. di bongkar dan check dengan teliti dibagian roda depan tentunya. dan setelah ketemu penyebab bunyi-bunyian berisik tersebut, lalu dilakukan pembongkaran serta penggantian part. Monggo di lihat pada gambar berikutnya ini.


suspensi honda freed bermasalah
Link Stabilizer dan Karet support suspensi depan yang harus diganti

Dengan melihat kondisi part yang sudah dibongkar dan diambil, kita bisa menyimpulkan tentunya, bahwa kondisi link dan karet sudah sangat aus dan tua. karet support mengeras, oblak dan sudah tidak mencengkeram. Link Stabilizer juga sudah tidak berfungsi dengan baik akibat keausan dan karat serta kondisi dimensi yang sudah berubah akibat usia pemakaian.

Mengapa bisa terjadi hal tersebut? tentunya faktor usia dan penggunaan mobil tersebut dong.
Freed tersebut sudah berumur dari baru sampai sekarang belum pernah ganti part kaki-kaki, dan baru-baru ini saja mengalami kerusakan pada kaki-kaki, akibat dari penggunaan yang sebenarnya memang sangat melewati kodrat freed sebagai mobil perkotaan. Freed tersebut digunakan untuk kegiatan sehari-hari dan hampir setiap hari melewati jalan yang rusak dan berlubang dengan membawa barang dagangan untuk suply ke warung. Nah dari analisa tersebut dilakukanlah check up dibengkel umum spesialis kaki-kaki, akhirnya ditemukan bahwa karet support dan link stabilizer pada Freed mengalami kerusakan yang serius. Tentunya dengan kasus ini bisa jadi acuan bahwa medan jalan dinegara kita ini memang rawan dengan lubang, tidak rata, bergelombang dan rusak. Dan setelah dibandingkan dengan mobil yang lain, kerusakan pada karet support dan link stabilizer ini bisa juga berlaku untuk mobil kota honda atau brand lainnya. 

Mengapa demikian? karena hampir semua mobil pabrikan jepang memiliki kemiripan struktur pada sparepart dan konstruksi suspensi, sekalipun itu adalah mobil yang menggunakan sistem multi link.

Ada yang nunggu estimasi biayanya kah?? 
Sepasang Link dan Karet Support suspensi depan Honda Freed tersebut bisa didapat dikisaran harga 700-800 ribuan sesuai dengan daerah sobat masing-masing pastinya. yang jelas nggak bakalan semahal dibengkel resminya.

Berikut penulis sertakan nota dari penggantian part tersebut.

suspensi honda freed bermasalah

Nah berdasarkan share problem diatas, apakah sudah bisa dijadikan acuan ketika terjadi bunyi berisik atau suara asing dan suspensi yang tidak nyaman? jawabanya belum tentu ya sobat, karena pada struktur kaki-kaki mobil honda memiliki banyak komponen yang beresiko menimbulkan suara noise dan cukup mengganggu.

Hanya saja jika terjadi gemuruh dan ketidaknyamanan pada bagian depan, diagnosa awalnya sering merujuk pada kerusakan link stabilizer dan karet support yang mengeras atau rusak.

Karena Freed, Jazz, dan city car honda lainnya merupakan spesies mobil kota yang rentan terhadap jalur rusak dan terjal. jika dipaksakan melalui medan yang tidak layak, maka suspensi dan part dikaki-kaki pasti mudah rusak dan menyebabkan ketidaknyamanan. So.. takecare saja sama mobil jenis citycar atau spek perkotaan.

Note: Buat sobat yang memiliki freed dan sedang menangani kasus yang sama, ada tips sedikit nih..
Setelah penggantian part tersebut, rutin saja mengecek kondisi kaki-kaki Freed setiap kali perlu di lakukan check up. misalnya setelah digunakan pada jalan yang rusak, perjalanan jauh atau membawa beban melebihi kapasitas. karena di indonesia ini, apa saja mobilnya, semua muatan bisa dibawa.. hehehehe.. bercanda yaa sob...

Dan bila perlu, setiap menempuh perjalanan 100 km coba deh kaki kaki dicek, iseng saja sambil check kondisi tekanan angin pada Ban. 

Semoga Bermanfaat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar