Kamis, 13 Juli 2017

Keluar Air Dari Knalpot Mobil Bahayakah

Knalpot Mobil Keluar Air

Ketika pagi hari, kita pasti akan menyalakan mesin mobil dan kendaraan lain supaya siap ketika akan digunakan. Dan bila diperhatikan, sewaktu mesin mobil atau kendaraan lain dinyalakan, akan ada sedikit air yang menetes keluar dari ujung knalpot mobil kita. Berbahayakah??? jawabannya Jelas tidak berbahaya. Dan pasti bagi kita yang belum mengetahui rumus ilmiahnya akan bertanya-tanya dan was-was mengenai hal tersebut. Padahal kita tidak melewati genangan air yang tinggi, atau juga tidak kebanjiran.

Knalpot mobil keluar air dipagi hari
Ilustrasi
Kita langsung simak saja rumus ilmiahnya berikut ini.
Bensin didalam ruang bakar ketika terjadi pembakaran akan menghasilkan senyawa yang memiliki kandungan senyawa karbon (C), hidrogen (H), dan oksigen (O2). Ketika pembakaran terjadi secara konstan dan sempurna, ketiga unsur senyawa tadi pasti belum berupa air, tapi masih berupa uap yang belum bersenyawa menjadi satu zat hasil perubahan ketiga unsur diatas. Nah lalu bagaimana bisa menjadi air?

Setelah mesin dimatikan dan tidak melakukan pembakaran dan mesin dingin atau lebih dari 5jam dingin, ketiga unsur yang masih berupa uap atau partikel akan menuju ruang knalpot karena memiliki suhu yang lebih dingin dari ruang bakar. Setelah berada diruang knalpot yang lebih dingin, ketiga unsur tadi akan bersenyawa dalam ruang knalpot tersebut, dan berubah menjadi air. Peran bahan logam pada knalpot juga berperan pada proses bersenyawanya ketiga unsur tersebut. Karena logam selain mengikat uap dan menyerap suhu panas dan lebih cepat merubah suhu menjadi dingin dibanding bahan lain. Jadi sekarang anda tidak perlu khawatir jika knalpot keluar air dipagi hari saat mobil akan digunakan. Karena air yang keluar dari knalpot bukan air lain2 tapi air hasil bersenyawanya unsur2 hasil pembakaran pada mesin mobil yang masih memiliki kinerja mesin optimal. Semoga bermanfaat.